Ngaku Pecinta Desain Otomotif? Ikuti Virtual Event Samurai Paint 2022

Author:

Category:

spot_imgspot_img

Bagi Sahabat Pagi yang suka otak-atik untuk desain motor kesayangan bisa ikutan Virtual Event Samurai Paint nih. Dengan nama Event Samurai Paint Virtual Spray Competition 2022, Samurai Paint mengajak anak muda atau mereka pecinta desain otomotif untuk merapat. Hadiah yang diberikan pun enggak kaleng-kaleng nih bagi pemenang. Pemenang utama akan berkesempatan mendapatkan mobil Toyota Agya; Yamaha NMax; Honda PCX 160 ABS; Yamaha Freego ABS; atau Honda Beat. Ratusan hadiah lain juga menanti seperti handphone, laptop, sepeda lipat, LED TV dan lainnya. Tak hanya itu, untuk 200 pendaftar pertama akan mendapatkan souvenir exclusive langsung dari Samurai Paint.

Nah, jika Sahabat Pagi yang belum mengenal apa sih Samurai Paint ini? Yuk, kenalan dulu!

Samurai Paint Indonesia

Samurai merupakan perusahaan yang bergerak dalam bidang manufaktur cat semprot untuk kebutuhan cat motor hingga custom painting. Cat semprot Samurai ini memberi kemudahan bagi pengguna atau penggemar DIY (do-it-yourself) untuk kreasikan ide.

Dengan kualitas finishing terbaik, anti retak serta tahan lama, Samurai spray paintmenjadi pilihan utama pecinta motor. Dengan spray paint dari Samurai, Anda mendapatkan kualitas layaknya spray gun di bengkel langganan.

Baca Juga: 5 Ide Event Online yang Bisa Dipilih untuk Bisnismu

Samurai Paint Virtual Spray Competition 2022

Virtual Event Spray ini akan dihelat di bulan Februari 2022. Pendaftaran pun sudah dibuka per hari ini, 1 Februari 2022. Dalam kompetisi ini, dibuka 3 kategori yakni kelas professional (bebas), umum (polos/simple) serta pelajar. Samurai Paint Virtual Spray ini pula diklaim sebagai virtual spray event pertama di Indonesia.

Selain itu, tiap kategori tersebut memiliki ketentuan masing-masing dalam kompetisi. Untuk kelas profesional membuat desain bebas dan peralatan bebas. Untuk kelas umum/polos dipersilahkan membuat motif sederhana/ polos/original tanpa menggunakan alat bantu. Kemudian untuk kelas pelajar dapat membuat desain kreatif tanpa alat bantu. Keseluruhan kategori tersebut wajib menggunakan media sepeda motor dan menggunakan cat Samurai Paint.

Baca Juga: Mengenal Carousel Post untuk Unggahanmu

Hasil karya peserta ini nantinya wajib berupa foto dan video dengan durasi minimal 1-2 menit dan resolusi minimal 720p.  Video pun boleh dikirimkan lebih dari satu dan maksimal tiga video. Dalam video tersebut, peserta diwajibkan bercerita proses awal hingga akhir desain yang dibuat. Untuk video ketiga, peserta wajib mempresentasikan konsep dan proses hasil karyanya.

Untuk ketentuan foto, peserta dapat mengirimkan dengan format portrait atau landscape. Besaran file untuk foto minimal 1 mb dengan jumlah maksimal 6 buah.

Bagaimana Sahabat Pagi, tertarik untuk join Samurai Paint Virtual Spray Competition 2022? Tunggu apalagi! Langsung aja daftar acara virtual ini. Syarat dan ketentuan juga bisa cek di sini juga ya.

Makhda Puspita
Makhda Puspita
A daydreamer who loves to eat a good food
spot_img

Read More

Related Articles