Belanja di Studiostar7 Bisa Ke Korea !

Author:

Category:

spot_imgspot_img

(Surabaya, 24 Januari 2018) – Siapa sih yang tak mengenal Korea Selatan? Negeri Ginseng yang terkenal dengan bintang K-Pop dan drama-dramanya ini sudah lama terdengar gaungnya di Indonesia. Melalui drama-dramanya, Korea Selatan secara tidak langsung mengenalkan keindahan negaranya. Semakin popular dramanya, biasanya semakin banyak yang mengulas tempat-tempat menarik yang jadi lokasi syuting drama tersebut. Contohnya Nami Island yang menjadi lokasi syuting drama Winter Sonata yang pernah popular di Indonesia. Lokasi ini menjadi tempat wisata yang masih banyak dituju.

Selain Nami Island, Korea Selatan juga menawarkan wisata budaya dan belanja. Area-area wisata budaya di Korea Selatan antara lain Bukcheon Village, Gyeongbokgung (Istana Gyeongbok), Seoul Art Center, dan masih banyak lagi. Ingin berbelanja di Korea Selatan? Kawasan Myeongdong dikenal sebagai surga belanja bagi wisatawan. Di sana ada banyak gerai yang menjual berbagai keperluan. Tapi, jalan-jalan rasanya kurang lengkap tanpa makanan. Di Korea Selatan juga banyak café atau tempat makan lain yang bisa dikunjungi. Contohnya café Machebette yang berlokasi di Hongdae dengan berbagai tokoh kartun Warner Bros menghiasi café ini.

Berbagai destinasi wisata di sana menarik untuk diabadikan. Selain ragam budaya dan pusat perbelanjaan, wisatawan juga dapat menikmati keindahan destinasi wisata. Seperti halnya kota-kota pada umumnya, spot foto menarik tersebar hampir di semua kawasan.

Melihat popularitas Korea Selatan sebagai destinasi wisata, Studiostar7 ingin memanjakan para Ganbro−sebutan pelanggan setia Studiostar7- dengan hadiah liburan tiket pesawat Pulang Pergi (PP) ke Korea Selatan, termasuk visa keberangkatan. Caranya mudah. Ganbro cukup berbelanja produk perlengkapan studio fotografi dan videografi di toko Studiostar7 dan scan barcode Line@ nya tiap transaksi di sana. Kumpulkan hingga 10 stamp, maka Ganbro sudah bisa memenangkan hadiah tour Korea gratis. Promo ini berlaku untuk periode pembelian langsung (COD) mulai bulan Januari hingga November 2018. Pengumuman pemenang akan dilakukan pada awal Desember 2018.

– Selesai –

Tentang Studiostar7
Studiostar7 merupakan toko perlengkapan studio fotografi dan videografi yang berlokasi di Surabaya. Tak hanya sebagai tempat untuk berbelanja, Studiostar7 juga merupakan tempat untuk bertukar pengetahuan tentang fotografi dan videografi. Kini sudah 7 tahun Studiostar7 berdiri dan sudah memiliki banyak Ganbro dari berbagai daerah di Indonesia.

Informasi lebih lanjut hubungi :

Studiostar7
Ruko Puri Gununganyar Regency Blok R No. 10, Surabaya 60294
087 857 6666 88 / 0811 349 6688
fun@studiostar7.net
studiostar7.net

spot_img

Read More

Related Articles