Pasti banyak sekali orang-orang yang memulai pagi mereka dengan mengkonsumsi kopi. Selain dipercaya dapat menyegarkan badan, aroma kopi yang menggoda dapat membantu mereka untuk bangun dari sisa kantuk. Namun, apakah baik mengkonsumsi kopi setiap harinya? Apalagi banyak yang selama satu hari bisa mengkonsumsi kopi lebih dari satu kali. Mari kita pastikan lagi apakah cara konsumsi kopi kita selama ini sudah betul atau belum. Penasaran? Ayo dicocokkan!
Konsumsi Kopi – Jumlah yang tepat
Maksudnya adalah sudah kalian pastikan belum bahwa kalian mengkonsumsi kopi masih dalam jumlah yang tepat. Maksimalnya kita diperbolehkan mengkonsumsi kopi dalam sehari yaitu 3-5 cangkir. Itupun masih harus diimbangi dengan kombinasi makanan yang sehat. Jadi, kalau pola makan kalian belum terlalu sehat kurangin deh konsumsi kopinya.
Konsumsi Kopi – Hindari gula
Dalam mengkonsumsi kopi ada beberapa orang yang tidak terlalu suka jika kopinya terlalu pahit. Namun, jika dalam mengkonsumsi kopi tetap disarankan untuk menghindari gula, bagaimana jadinya? Jika inginkan rasa manis pada kopi, coba ganti dengan kayu manis dibandingkan menambah gula sebagai pemanisnya.
Konsumsi Kopi – Gunakan susu murni
Untuk kalian ketahui, kopi sendiri sebenarnya sudah memiliki kandungan nutrisi di dalamnya. Namun, terkadang banyak orang yang memberi campuran yang salah hingga menghilangkan kandungan nutrisinya. Agar tidak merusak kandungan nutrisi dalam kopi, kita bisa tambahkan susu murni untuk memberikan sensasi gurih.
Dengan tips dan trik seperti diatas maka gaya hidup akan lebih sehat namun masih tetap dapat mengkonsumsi kopi favorit kalian. Perubahan kecil seperti itu pastinya akan memberikan dampak jangka panjang. Maka bersiaplah menikmati secangkir kopi pagi favorit kalian dan jangan lupa bahwa kenikmatan kopi juga akan lebih terasa jika disajikan secara cantik menggunakan koleksi dari @rumamanis.
Kunjungi website Ruma Manis, dan pilihlah berbagai varian koleksi cangkir vintage yang akan membuat morning coffee kalian menjadi lebih berkelas.