Motor kerap mogok dimusim hujan? Cek bagian-bagian ini!

Author:

Category:

spot_imgspot_img

Motor kerap mogok dimusim hujan? Cek bagian-bagian ini! – Musim hujan kerap kali menimbulkan banjir di beberapa wilayah di Indonesia. Para pengendara sepeda motor yang nekat untuk menerobos banjir merupakan hal yang sering kita jumpai.

Banyak orang yang tidak tahu bahkan tidak peduli resiko menerjang banjir tersebut. Sebagai pemilik sepeda motor, adakalanya Brother mengetahui seluk-beluk kendaraan roda dua apabila motor kerap mogok saat terkena air banjir. Cek beberapa bagian berikut ini.

Baca Juga : RUU Permusikan, Melindungi atau Melucuti Musisi?

Cek Bagian Busi

motor kerap mogok

Jika motor brother mogok setelah menerjang banjir, cek pada bagian busi motor. Karena biasanya busi jadi basah setelah motor menghajar genangan dan apabila busi basah, sistem pengapian tak bisa berfungsi sehingga motor tidak bisa menyala.

Cek Karburator

Jangan buru-buru menghidupkan motor brother. Setelah selesai mengeringkan busi, cek bagian karburator jika motor brother. Caranya, tutup keran selang bahan bakar yang menghubungkan tangki dengan karburator. Lalu putar baut pembuangan di karburator melawan arah jarum jam hingga terbuka. Dengan begitu, bahan bakar yang bercampur air akan keluar dari sana.

Baca Juga : Program Pengurangan Plastik, Apa Plastik Cuma Sedotan?

Cek Bagian Komponen Kelistrikan

Selain mengecek karburator dan busi, segera mungkin Brother membuka semua komponen kelistrikan sepeda motor, seperti saklar, konektor kabel, spul, motor starter hingga fitting bohlam. Jika tidak segera dibuka, bisa berdampak korosi yang membuat konsleting. Keringkan komponen dengan dijemur atau menggunakan kompresor lalu semprotkan cairan anti karat.

Selain cek komponen-komponen pada mesin, brother juga harus cek pada bagian rem depan maupun belakang karena air banjir dapat menyebabkan kampas rem basah dan berkarat.motor kerap mogok

Baca Juga : UGM Kampus Cinta Damai, Buatan atau Alami?

Apabila kampas rem brother sudah terlanjur berkarat dan rusak, sangat disarankan untuk mengganti dengan kampas baru yang berkualitas. Kampas rem motor berkualitas umumnya Lining menggunakan bahan non-abestos dan Per yang terbuat dari baja sehingga tidak mudah patah.

Untuk mendapatkan kampas rem baru, brother bisa mendapatkannya di distributor spareparts terdekat atau pembelian secara online.

M Faris Jauhari
M Faris Jauhari
Hello there !
spot_img

Read More

Related Articles