Setelah sukses menembus angka lebih dari 6 juta penonton pada film Dilan 1990, awal bulan Maret 2018 ini, Falcon Pictures kembali merilis film dengan genre komedi terbaru yang berjudul Benyamin Biang Kerok. Film yang disutradarai oleh Hanung Bramantyo ini, diadaptasi dari judul film yang sama yang pertama kali muncul dilayar kaca pada tahun 1972. Kala itu, film Benyamin Biang Kerok berhasil dipopulerkan oleh Benyamin Sueb, Ida Royani dan A. Hamid Arief.
Dikemas menjadi film komedi yang lebih modern, film Benyamin Biang Kerok diperankan oleh aktor ternama Indonesia yaitu Reza Rahadian. Memerankan tokoh Pengki, karakter legendaris yang dulu diperankan oleh Almarhum Benyamin, Reza disebut-sebut berhasil menghidupkan kembali film yang mengusung budaya Betawi itu.
Berikut adalah fakta-fakta unik dan menarik yang disuguhkan oleh film Benyamin Biang Kerok yang berhasil dirangkum oleh inspirasipagi:
- Tidak hanya berakting, Reza Rahadian juga dituntut untuk menyanyi
Kemampuan Reza Rahadian dalam dunia perfilman Indonesia memang sudah tidak diragukan lagi. Setelah sebelumnya berhasil memerankan karakter BJ Habibie, presiden RI ketiga  pada film Habibie Ainun dan Rudy Habibie, kali ini Reza harus bermain peran layaknya Almarhum Benyamin yang notabenenya adalah seorang komedian. Tidak hanya unjuk gigi melalui kepiawaian beraktingnya, pada film Benyamin Biang Kerok ini, Reza juga menunjukkan kepandaiannya dalam bernyanyi. Soal olah vokal, Reza mengaku, ia tidak mengalami kesulitan yan cukup berarti. Pasalnya, musik juga menjadi bagian dari hidupnya. Terlebih, sang ibu adalah seorang pianis.
- Selain Reza, jajaran aktor ternama tanah air juga turut andil
Kehadiran artis papan atas lain seperti halnya Meriam Belina, Rano Karno, Omaswati hingga Lydia Kandao, semakin membuat film ini semakin hidup karena setiap tokoh memiliki karakter yang sangat kuat dan unik. Tidak hanya aktor senior, tokoh baru yang tak kalah mengundang rasa ingin tahu penonton adalah lawan main Reza, yakni Delia Husein. Namanya yang mungkin masih terbilang baru dala dunia film Tanah Air, tidak menyurutkan nyali dara cantik yang berhasil memerankan dengan apik tokoh Aida ini.
- Lebih hidup dengan tarian dan lagu khas Betawi
Sebagai tokoh utama, Reza Rahadian mengaku bahwa mimpinya untuk bermain dalam film musikal sedikit banyak telah terbayar melalui film komedi musikal Benyamin Biang Kerok. Pasalnya, dalam film ini Reza dituntut untuk adaptif dengan berbagai tantangan seperti halnya untuk bernyanyi dan menari. Terbukti, film itu juga diwarnai dengan tarian dan nyanyian khas Betawi. Tak tanggung-tanggung, untuk menunjukkan keseriusannya dalam film ini, Hanung Bramantyo juga menggaet koreografer ternama yakni Ari Tulang.
- Humor dan plot cerita yang epic
Film berdurasi 110 menit ini bukan merupakan sekuel dari film sebelumnya. FilmBenyamin Biang Kerok menyiguhkan alur cerita atau plot yang jauh berbeda. Dikemas dala plot yang lebih epic serta bumbu komedi yang lebih modern, menjadikan film ini bisa dinikmati oleh berbagai kalangan usia. Bahkan, banyak pula nilai-nilai positif yang patut diteladani dari film ini.
Nah, pasti banyak dari sahabat inspirasipagi yang sudah penasaran bukan dengan film komedi yang satu ini. Bagi sahabat inspirasipagi yang ingin menyaksikan keseruan akting Reza Rahadian dan jajaran artis pendukung lain, film Benyamin Biang Kerok ini sudah dapat disaksikan di bioskop terdekat mulai tanggal 1 Maret 2018.