Es Krim Gelato, Sahabat Manusia Di Kala Musim Panas Tiba

Author:

Category:

spot_imgspot_img

Cuaca Kota Surabaya tampaknya sudah kembali seperti biasa. Hawa panas kembali menyeruak ke segala penjuru kota, membuat warga Surabaya kegerahan lagi. Tentu di saat-saat seperti ini memang paling enak mendinginkan diri dengan es krim, bukan? Apalagi kalo es krimnya adalah es krim gelato, pasti sumuknya terbayarkan.

Bicara tentang es krim gelato ini tentu sangat menarik di kalangan para sweet tooth atau penyuka makanan manis. Walau bentuknya seperti es krim biasa, namun es krim yang satu ini ternyata memiliki keistimewaannya sendiri. Mulai dari teksturnya, deretan rasa, serta kelembutan dari es krim gelato ini sudah tidak dipungkiri melebihi es krim pada umumnya.

Memang, dari resepnya pun ada banyak perbedaan antara es krim biasa dengan gelato. Komposisi dari es krim istimewa satu ini memiliki kandungan susu lebih banyak, meniadakan kuning telur, dan mengurangi penggunaan krim. Voila! Akhirnya gelato lahir dengan istilah ‘serupa tapi tak sama’.

Berkenalan Dengan Es Krim Gelato Bersama Fruto Gelato

Di Kota Surabaya sendiri sudah mulai banyak stan makanan yang menjajakan kuliner dingin satu ini. Bisa dibilang, gelato sudah mudah ditemui di berbagai mall di Kota Surabaya. Salah satu stan gelato yang terfavorit disini adalah Fruto Gelato.

Tidak salah untuk Fruto Gelato menjadi stan gelato yang ramai dipadati warga Surabaya. Fruto menyajikan gelatonya dengan harga yang reasonable, dan porsi yang cukup dermawan. Namun, yang harus menjadi sorotan disini adalah pilihan rasa gelatonya yang unik serta lezat! Sebut saja rasa Scroky alias rasa cookie dough yang manis dan gurih, ada juga Strawberry Cheesecake, Salted Caramel Popcorn, Oreo, Taro, dan lain-lain. Kalian pun bisa memilih cara gelato kalian disajikan, dengan cone atau cup.

Untuk harga, Fruto Gelato menjajakan gelatonya seharga Rp 12.000 sampai Rp 32.000. Stan gelato miliki Fruto juga sudah tersedia di berbagai kota di Indonesia, yaitu Surabaya, Jakarta, Semarang, hingga Sidoarjo. Jadi, tidak sulit untuk mencoba gelato dari Fruto Gelato ini.

Wes guys, yuk jangan hanya mengeluh karena nyunyut terkena panas. Kembalikan semangatmu dengan seporsi gelato dari Fruto Gelato.

Baca artikel inspiratif lainnya:

Cobain Sensasi Manis & Legit Dari Jajanan Bola Ubi Bandung

Adrea Kristatiani
Adrea Kristatiani
Enthusiastic writer and wedding photographer.
spot_img

Read More

Related Articles